Menu Close

AKSITARU Dukung Industrialisasi Agroeduforestri di Maribaya

Zoom (31/12), AKSITARU Indonesia menyelenggarakan forum bussiness matching bertajuk “Industrialisasi Perdesaan Berbasis Nilai Tambah Komoditas Peternakan-Pertanian dan Perkebunan di Kawasan Maribaya, Kalinusu, Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah”. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Brebes, drh. Ismu Subroto, Inventor-inventor AKSITARU (Ir. Aris Budiyarto tim Parametrix dan Deddy Soepangkat tim SCFE), Dr. Sobri Inventor bioreaktor kapal selam serta beberapa pengurus AKSITARU Indonesia. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mencari poin-poin kesepahaman dan kesiapan teknis jelang launching Agroeduforestri Maribaya Brebes, Jawa Tengah.

Apa yang dilakukan Pak ismu adalah ekstensifikasi. Dimana dari 10% lahan sekitar 100 ha lahan yang sudah terpetakan itu, ingin dioptimasi dengan kegiatan unit usaha lain yang lebih produktif untuk masyarakat sekitar. Kedua, intensifikasi di kawasan tersebut, AKSITARU siap untuk support ke industrialisasi pengolahan. Misalkan komoditas ternak sapi, yang diolah dikombinasikan dengan industri kulit- industri daging kornet kalengan atau industri lain, sehingga 150 KK yang dicap pra sejahtera tadi, menjadi punya aktivitas yang lebih produktif. Asal pak ismu dan kawan-kawan Brebes, komitmen dan serius. Insyaallah soal kemiskinan ekstrem disana, selesai”, jelas Kohar, penasihat AKSITARU Indonesia

Kegiatan tersebut, dihadiri pula oleh Inventor Dr. Sobri yang telah memberikan studi kasus pembangunan Bioreaktor kapal selam disana.

Saya yakin, potensi di Maribaya Brebes, sangat luas dan masih banyak yang harus kita gali dan kolaborasi. Tolong pak ismu, kawal karya anak-anak bangsa ini. Kawal ini, apalagi alat pompa itu dan mesin ekstraksi itu. Potensial Pak, itu!“, demikian pinta pak Dr. Sobri

Dalam sesi bussiness matching, terdapat dua (2) produk yang menjadi bahasan utama yakni pompa vertikal dan mesin SCFE (Super critical fluid extraction) yang akan diperkenalkan untuk program pembangunan agroeduforestri di Maribaya, Brebes tahun 2022.

Menurut Ir Aris Budiyarto, CEO Parametrix, dirinya dkk sebagai inventor AKSITARU Indonesia akan mensupport kebutuhan-kebutuhan jejaring disana. Ia dkk siap jika pemerintah Kabupaten Brebes membutuhkan produk karya-karya nya.

Untuk pompa vertikal, bisa digunakan untuk menarik air dari bawah tanah atau permukaan yang terhalang oleh bukit tinggi. Kami juga telah mencoba untuk energi angin, biomassa (kayu) dan solar panel di beberapa percontohan wilayah Jawa Barat, dan itu berhasil. Insyaallah Saya siap, asal, komitmen ini tolong bareng bareng kita rawat ya, kita siap bantu jika harus ada pelatihan SDM disana utamanya SMK“, petik Aris

Kesiapan lain juga disampaikan oleh Deddi Supangkat Noer, inventor SCFE juga mendukung inisiatif kegiatan teman-teman Pemkab Brebes menghadirkan kolaborasi teknologi di Agroeduforestri Maribaya.

Pada dasarnya, saya mendukung dan memastikan bahwa semua komoditas alam di muka bumi ini, bisa kita olah menjadi produk yang lebih bernilai yakni minyak atsiri. Harganya lebih bagus dan insyaallah, bisa menjadi pemasukan tambahan untuk warga 150 KK yang pra sejahtera jika dilibatkan untuk membebaskan mereka dari kesulitan. Minyak atsiri itu spesial, dan tak semua pihak, beruntung bisa bekerjasama dengan saya. Ada keseriusan yang perlu kita jalin nanti, selepas kegiatan“, tegas Deddi

Selepas kegiatan tersebut, drh, Ismu memberikan penegasan bahwa dirinya dan segenap pemerintah Kabupaten Brebes serius untuk merefokusing program program pembangunan di Maribaya.

Keliatannya, setelah Pak Sekda Brebes hadir kemarin di pre launching agroeduforestri maribaya. Beliau mendukung sekali, dan akan mengupayakan yang terbaik untuk kemajuan masyarakat Kalinusu. Apalagi disitu ada isu, keluarga pra sejahtera yang jumlahnya cukup banyak 150 KK. Insyaallah kita dukung kolaborasi ini, secara bertahap, kita coba cari solusi nya bersama-sama”, tutup Ismu

Kegiatan ditutup dan akan diwacanakan kembali untuk menajamkan isu dan kebutuhan teknis untuk memersiapkan program-program di tahun 2022.

Selamat tahun baru bapak/ ibu sekalian, semoga kita selalu dijaga niat baiknya, kesehatan dan nikmat oleh Allah SWT. Selamat berakhir pekan bersama keluarga“, demikian tutup Eko.

Bagikan ke
Posted in Smart Villages Indonesia

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

go to top